ARTI PENTING KOMUNIKASI DALAM ORGANISASI

| Sabtu, 27 Oktober 2012
·         Manusia adalah makhluk sosial yang senang melakukan sebuah interaksi, berfikir dan juga makhluk yang memiliki 3 dimensi (badan,akal, dan ruh).

·         Komunikasi adalah penyampaian pesan dari komunikator kepada komunikan melalui media tertentu & menyebabkan sebuah respon.

KOMUNIKASI INTERNAL
Komunikasi internal organisasi adalah proses penyampaian pesan antara anggota-anggota organisasi yang terjadi untuk kepentingan organisasi, seperti komunikasi antara pimpinan dengan bawahan, antara sesama bawahan, dsb. Proses komunikasi internal ini bisa berujud komunikasi antarpribadi ataupun komunikasi kelompok.

KOMUNIKASI  EKSTERNAL
Komunikasi eksternal organisasi adalah komunikasi antara pimpinan organisasi dengan khalayak di luar organisasi. Pada organisasi besar, komunikasi ini lebih banyak dilakukan oleh kepala hubungan masyarakat dari pada pimpinan sendiri. Yang dilakukan sendiri oleh pimpinan hanyalah terbatas pada hal-hal yang dianggap sangat penting saja


PROSES KOMUNIKASI ORGANISASI

§  Downward communication yaitu komunikasi yang berlangsung ketika orang-orang yang berada pada tataran manajemen mengirimkan pesan kepada bawahannya.

§  Upward communication yaitu komunikasi yang terjadi ketika bawahan (subordinate) mengirim pesan kepada atasannya.

§  Horizontal communication yaitu komunikasi yang berlangsung diantara para karyawan ataupun bagian yang memiliki kedudukan yang setara.

§  Interline communication yaitu tindak komunikasi untuk berbagi informasi melewati batas-batas fungsional.

Tujuan komunikasi dalam sebuah organisasi sangat memberikan banyak manfaat secara langsung yaitu memudahkan para anggota bekerja dari instruksi-instruksi atau perintahyang diberikan dari atasan dan untuk mengurangi kesalahpahaman yang biasa terjadi dan memang sudah melekat pada suatu organisasi. Apabila semua bawahan dan atasan dapat berinteraksi dengan baik, maka seluruh kesalah pahaman yang beresiko mungkin akan berkurang, karena tiap manusia mempunyai cara penyampaian komunikasi yang berbeda-beda secara verbal dan mau tidak mau kita harus membuat si penerima informasi itu mengerti informasi yang kita sampaikan. Dengan demikian semua pelaku organisasi harus berbicara. bertindak satu sama lain untuk membangun satu lingkungan kondusif dan mengetahui situasi-situasi apa yang akan terjadi di luar suatu dugaan karena kesalahan komunikasi sekecil apa pun pasti akan berakibat fatal.



Refrensi

http://www.scribd.com/

0 comments:

Posting Komentar

Next Prev
▲Top▲